Berita Terkini

JEFERSON BARU : WONDAMA DI PERSIAPKAN UNTUK MELAKSANAKAN MUSPROV KNPI PAPUA BARAT

Isei (26/6) - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Teluk Wondama , representaif dari seluruh pemuda Indonesia Indonesia yang berada di wilayah Kabupaten Teluk Wondama melalui Panitia yang bebrapa waktu telah di bentuk mempersiapkan diri untuk melaksanakan musyawarah daerah (musda).  Pelaksanaan Musda kali ini adalah musda yang ketiga kalinya.

Untuk memastikan kesiapan pelaksanaan musda tersebut KNPI Provinsi Papua Barat menunjuk salah satu Pimpinan KNPI  tingkat Provinsi Wakil Ketua Bidang OKK  Jeferson Baru.  “Kami menapresiasi Pemerintah Kabupaten Teluk Wondama yang sangat responsif dengan pelaksanaan musda kabupaten ini, lewat pimpinan di daerah ini  seperti Bapak Bupati dan jajarannya, Ketua Dewan  dan Pengurus Demisioner KNPI Teluk Wondama yang memberikan dukungannya”  Lanjut Jeferson, KNPI Provinsi Papua Barat saat ini tengah mempersiapkan Kabupaten Teluk Wondama untuk menjadi salah satu tempat yang akan melaksanakan musyawarah tingkat provinsi Papua Barat.  Jeferson jugas menegaskan bahwa musda Kabupaten ini telah di siap. Dalam Musda ini, akan dilaksanakan Pemilihan Ketua KNPI sebagai agenda utamanya.

 

Sementara itu Panitia Pelaksana Musda III KNPI Wondama melalui Sekretarisnya Elfis Kereway menyapaikan bahwa pelaksanaan Musda direncanakan pada tanggal 4 Juli 2019 di Wasior. Dalam pelaksanaan sebelumnya akan dilakukan Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda). Lanjut alumi Unipa Manokwari ini mereka yang berhak mengikuti Musda adalah Organisasi Kepemudaan (OKP/OKK) dan OKP Tingkat Distrik dan di Teluk Wondama OKP yang terdaftar di Pemerintah Daerah (Kesbangpol) adalah 4 (OKP) dan 13 OKP Tingkat Distrik, dalam Rapimda nanti akan mengagendakan penentuan Kepesertaan dan jadwal acara. ungkap Kereway lagi. (era).